1234

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang – Pemerintah desa (Pemdes) Sugiharjo Kecamatan Batang Kuis dibantu Petugas Lapangan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Deli Serdang pada hari jumat (23/08/2024) melakukan pemangkasan sejumlah pohon  yang dinggap berpotensi tumbang di musim hujan dan angin kencang.

Pemdes Sugiharjo  memberikan atensi khusus terhadap kerawanan pohon tumbang saat musim penghujan seperti saat ini. Pemangkasanpun kini terus dilakukan, salah satunya di sepanjang jalan raya Sugiharjo menuju Pantai Labu

Kepala Desa Sugiharjo, Hariadi Putra kepada News7 tipikor Indonesia mengatakan, pemangkasan pohon dikawasan Desa Sugiharjo ini dilakukan, bekerjasama dengan Dinas PU Deli Serdang untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan saat musim hujan maupun angin kencang. 

“Alhamdulillah Pemdes Sugiharjo bekerjasama dengan  Dinas Pekerjaan Umum (PU) Deli Srdang melakukan penebangan pohon mati maupun pemangkasan ranting yang dikhawatirkan patah.

“Ini bentuk antisipasi kita untuk agar tidak terjadi pohon tumbang saat musim penghujan dan angin kencang,” katanya.

Kepala Desa Sugiharjo Hariadi Putra bersama Perangkat Desa mengawasi penebangan dan pemangkasan pohon Jumat 23/08/2024/ Ft/Ist/Hamijat

Hariadi menyebutkan, tidak semua pohon dipangkas. Hanya yang terlalu tinggi dan berpotensi tumbang serta pohon yang sudah layu dan mati. Pemangkasan juga dilakukan agar tidak mengganggu konsentrasi pengendara ketika melintas.

“Yang jelas kita mengutamakan dari sisi keselamatan masyarakat juga,” ujarnya.

Untuk pohon yang berada di dekat pemukiman warga, Lurah yang dikenal ramah ini menghimbau masyarakat untuk proaktif melakukan pemangkasan pohon secara mandiri. Sebab, keterbatasan petugas, sehingga tidak bisa menjangkau wilayah desa Sugiharjo secara keseluruhan.

“Untuk disepanjang jalan raya di desa Sugiharjo, petugas kami rutin melakukan pemangkasan dahan dan ranting pohon dengan menggunakan mobil sky lift (mobil tangga) milik Dinas PU Deli Serdang. Kalau yang ada di lingkungan pemukiman, ya harapan kami warga bahu membahu untuk melakukan pemangkasan secara mandiri,” katanya.

Hariadi juga mengungkapkan, pemangkasan dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan selektif, mengutamakan keamanan dan kelestarian alam sekitar. Selain itu juga, memberikan pemahaman kepada masyarakat sekitar mengenai pentingnya peran setiap individu dalam menjaga keberlanjutan lingkungan.

“Edukasi ini mencakup informasi mengenai prakondisi pohon yang dapat menandakan risiko tumbang serta cara-cara pencegahan yang dapat diterapkan secara bersama-sama,” bebernya.

Menurut respon positif dan dukungan dari masyarakat sendiri menunjukkan kesadaran bersama akan perlunya menjaga keamanan, kebersihan dan keindahan.

“Langkah preventif ini bukan hanya sebagai upaya menanggulangi resiko, akan tetapi juga sebagai wujud nyata semangat gotong royong dalam menjaga keasrian lingkungan. “ tegasnya.

“Melalui upaya bersama ini, diharapkan pengguna jalan di  Desa Sugiharjo akan  mendapatkan  kenyamanan ” pungkasnya. (Hamijat).

 

Baja Juga

News Feed

Kepala Desa Bangun Purba Tengah, Klarifikasi Tudingan Korupsi Dana ADD

Jum, 8 Nov 2024 04:48:15am

News7tipikorindonesia.com. Bangun Purba  – Kepala Desa Bangun Purba Tengah Heri Suwardi, membantah adanya dugaan dirinya telah melakukan korupsi...

Ratusan Warga Batang Kuis Temu Ramah, Dengan Asri Ludin Tambunan Cabup Deli Serdang

Kam, 24 Okt 2024 12:24:24am

News7tipikorindonesia.com. Batang Kuis – Masyarakat Kec. Batang Kuis  menggelar acara temu ramah, dengan Asri Ludin Tambunan  Calon Bupati  Deli...

Pemilik Bangunan Lantai II di Batang Kuis Klarifikasi Izin Bangunan

Sen, 14 Okt 2024 06:54:14am

News7tipikorindonesia.com. Batang Kuis –FI Pemilik bangunan dua lantai yang dituding membangun tanpa menggunakan Izin Mendirikan Bangunan...

Bayi Berkelamin Ganda dari Keluarga Tidak Mampu, Butuh Bantuan Pengobatan

Kam, 3 Okt 2024 04:04:53pm

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang -  Bayi mungil yang baru berumur  5 hari  Warga Dusun II Sukaramai Desa Candi Rejo Kec. Sibiru-biru Kab....

POLRESTA DELI SERDANG HADIRI UPACARA PERINGATAN KESAKTIAN PANCASILA

Kam, 3 Okt 2024 06:07:52am

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang - Pemerintah kabupaten Deli Serdang peringati hari kesaktian pancasila di lapangan depan kantor Bupati Deli...

Pemdes Sugiharjo Bersama Dinas PU Deli Serdang, Tebang dan Pangkas Pohon yang berpotensi Tumbang

Sab, 24 Agu 2024 04:50:37am

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang - Pemerintah desa (Pemdes) Sugiharjo Kecamatan Batang Kuis dibantu Petugas Lapangan Dinas Pekerjaan Umum (PU)...

Meriahkan HUT Ke-79 RI, Pemerintahan Desa Sugiharjo Batang Kuis, Gelar Kegiatan Masyarakat Sehat

Ming, 18 Agu 2024 04:25:20pm

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang -   Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) Tahun 2024. Pemerintahan...

Warga Desa Purbaganda Gelar Karnaval Agustusan, Meriahkan HUT RI Ke 79

Ming, 18 Agu 2024 05:58:36am

News7tipikorindonesia.com. Purbaganda -  Warga Desa Purbaganda  Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun   memperingati HUT Ke -...

Kecamatan Batang Kuis DS Rayakan HUT RI Ke-79 dengan Semangat Kebangsaan

Ming, 18 Agu 2024 05:13:00am

News7tipikorindonesia.com. Batang Kuis - Suasana meriah dan penuh semangat nasionalisme membungkus Lapangan Bola Kaki, Sidodadi  saat Kecamatan...

Kepala Desa Sugiharjo Batang Kuis Sambut Mahasiswa KKN

Sel, 13 Agu 2024 01:04:35pm

News7tipikorindonesia.com. Deli Serdang -  Mahasiswa Universitas Al - Wasliyah Medan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Sugiharjo...

logo TV online png

Sorry, we couldn't find any posts. Please try a different search.

banner-corrupt
banner-hitam

Berita Terbaru

Pendidikan Terbaru

NETWORKING

Edukasi

banner-tipikor1212
banner-hitam

Pengunjung

User sedang online: 0
Pengunjung hari ini: 3
Kemarin: 3
Jumlah pengunjung: 72,375